Monday, February 28, 2011

JEJARING SOSIAL

Akhir-akhir ini setelah teknologi dan internet mulai dikenal di seluruh dunia,maka orang-orang ini pun membangun jaringan yang terhubung di Jejaring sosial,jadi mereka dapat bersosial dan berinteraksi walaupun jarak mereka di pisahkan oleh samudera dan beda benua.
Jejaring sosial memang membuat yang segalanya tidak mungkin menjadi mungkin,dan bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya tergantung si pemakai,contohnya sekarang orang berjualan tidak perlu menggunakan toko yang berbentuk bangunan dengan modal yang besar,sekarang hanya dengan punya account facebook maka barang dagangan pun akan berjalan lancar,bahkan dengan keuntungan yang lebih besar daripada buka toko.
Saat ini dari tua muda semuanya rata-rata pasti punya account facebook,dan macam-macam pengunaanya,ada yang buat iseng,ada yang buat untuk berjualan,ada yang buat untuk bertmeu kawan lama,dan kegiatan dua arah lainnya.\
apalagi sekarang semuanya lebih simple dengan Twitter,bahkan berita lebih cepat dari pada di surat kabar,televisi,radio atau media penyampaian lainnya, di twitter saya bisa memanfaatkan untuk mengupdate berita,sampai menyimak update orang hebat lainnya, yak twittter memang lebih dewasa dari facebook tapi kembali lagi dari masing-masing orang.
sisi positifnya adalah dengan jejaring sosial ini maka kita tidak ada hambatan lagi untuk saling berinteraksi,dari biaya maupun jarak yang jauh bisa terpecahkan dengan jejaring sosial,anda pun bisa mengambil banyak manfaat disana.
sisi nnegatifnya adalah banyak orang yang memanfaatkan untuk hal tidak baik seperti menyebarkan hal yang tidak benar dan tidak bertanggung jawab.

jadi kesimpulannya adalah jejaring sosial adalah jalan pintas yang praktis untuk kita semua,tetapi tergantung kitanya untuk memanfaatkan nya untuk hal yang baik apa yang buruk.

No comments: